Monday, April 20, 2015

How To: Apakah itu Risk Management?



Membahas trading, selalu dikaitkan dengan money management atau risk management. Mengapa 2 hal ini selalu berkaitan? Sebenarnya dalam segala bisnis yang menghasilkan uang, kita harus menyiapkan yang namanya money management atau risk management, mengapa? Karena untuk menghasilkan keuntungan kita juga harus menyiapkan berapa besar kerugian yang akan kita hadapi.

Irosnisnya, hal ini sering dipandang remeh dalam trading. Orang-orang biasanya tidak teoritis, menahan kerugian sebisa jantungnya menahan dan menekan tombol "new order". Memang ada istilah seperti itu dalam investasi. Investasi itu bernama...

GAMBLING!
http://calvinayre.com/wp-content/uploads/2012/02/Analyzing-Online-Gambling-Stocks-Thumbnail.png.png
http://calvinayre.com/wp-content/uploads/2012/02/Analyzing-Online-Gambling-Stocks-Thumbnail.png.png
 Anda bisa menang banyak tergantung hoki Anda, tentu Anda juga bisa kalah banyak dari berjudi. Namun yang lebih penting, Bandar tidak pernah kehabisan uang :)

Ketika Anda melakukan trading tanpa aturan risk management, faktanya Anda sedang berjudi.
Anda tidak mencari hasil dari investasi yang Anda lakukan, tapi Anda mencari "jackpot".

Aturan dalam risk management tidak hanya melindungi Anda, tapi hal ini akan dapat membuat Anda untung dalam jangka panjang. Jika Anda tidak percaya saya dan berpikir bahwa judi adalah cara untuk cepat kaya, maka pikirkanlah contoh ini:

 Orang-orang banyak pergi ke Las Vegas untuk berjudi, dengan berharap dia dapat memenangkan banyak uang dengan mendapatkan jackpot, dan nyatanya, memang banyak orang menang.

Lalu bagaimana caranya casino selalu ada, dapat menjalankan bisnisnya, dapat membayar petugas-petugasnya setiap bulan jika banyak orang mendapatkan jackpot di casino nya?

Jawabannya adalah meskipun banyak orang memenangkan jackpot, dalam jangka panjang casino tetap akan menguntungkan karena ia mengambil uang dari orang-orang yang tidak menang. Disinilah muncul istilah "the house always win".

Kenyataannya casino adalah seorang statistika yang sangat kaya. Ia tahu bahwa pada akhirnya, dia lah yang menghasilkan uang, bukan si penjudi.

Meskipun saya mendapatkan $100,000 dalam permainan blackjack, casino tahu bahwa ada ratusan penjudi yang tidak memenangkan jackpot tersebut dan disinilah uangnya akan masuk ke dalam kantong mereka.

Ini adalah contoh bagaimana  seorang ahli statistika mendapatkan uang dari berjudi. Meskipun ia kehilangan uang, ia tahu bagaimana caranya mengontrol kekalahannya tersebut. Inilah yang penting, ini adalah cara kerja dari risk management. Jika Anda tahu bagaimana caranya mengatasi kerugian Anda, maka Anda mempunyai kesempatan untung mendapatkan keuntungan.

Pada akhirnya, trading forex adalah sebuah permainan angka, yang artinya Anda harus membuat berbagai kemungkinan menguntungkan untuk Anda. Jadi Anda harus menjadi seorang statistika yang pintar, dan BUKAN seorang penjudi, karena pada akhirnya Anda ingin menjadi seorang pemenang bukan?

0 comments:

Post a Comment